Cara Membuat Donat Kentang - Donat adalah salah satu kue basah yang cocok untuk anda yang akan sarapan pagi. Salah satu donat yang enak yaitu donat kentang keju,sebelumnya Devil Blog pernah memberikan informasi menarik mengenai Cara Membuat Donat Ubi Jalar. Bisa anda gunakan juga untuk menu sarapan anda.
Berbicara mengenai donat tidak akan ada habisnya,karena mengingat donat disukai oleh banyak orang. Banyak orang yang menyukai donat,Namun tidak tahu bagaimana membuat donat kentang keju. Nah,Devil Blog akan mmberikan informasi menariknya mengenai Cara Membuat Donat Kentang Keju Sederhana.
Berbicara mengenai donat tidak akan ada habisnya,karena mengingat donat disukai oleh banyak orang. Banyak orang yang menyukai donat,Namun tidak tahu bagaimana membuat donat kentang keju. Nah,Devil Blog akan mmberikan informasi menariknya mengenai Cara Membuat Donat Kentang Keju Sederhana.
Bahan Donat Kentang Keju
- 400 gram tepung terigu
- 20 gram susu bubuk
- 35 gram gula pasir
- 1 bungkus ragi instan
- 1 butir telur
- 200 ml air
- 1 sendok teh garam
- 50 gram margarin
- Minyak goreng (secukupnya)
Bahan Topping
- 150 gram mentega krim
- 150 gram keju (parut)
Cara Membuat Donat Kentang Keju
- Ayak tepung terigu dan susu bubuk. Tambahkan gula pasir,ragi instan dan kentang. Uleni hingga rata lalu tambahkan air sedikit demi sedikit. Uleni hingga kalis.
- Lalu tambahkan garam dan margarin. Uleni lagi,diamkan selama 20 menit.
- Kemudian kempiskan adonan. Timbang masing-masing 50 gram. bulatkan lalu pipihkan.
- Lubangi tengahnya,lalu letakan di loyang ditaburi dengan tepung. Diamkan selama 30 menit,hingga mengembang.
- Goreng donat hingga matang. Diamkan selama 20 menit.
- Donat kentang siap dihidangkan taburi dengan bahan topping.
Membuat donat kentang keju tidak lah sulit,anda hanya perlu memerhatikan langkah-langkah diatas agar hasilnya lebih maksimal. Semoga bermanfaat.
0 Response to "Cara Membuat Donat Kentang Keju Sederhana"
Post a Comment
Silahkan berkomentar sesuai topik,saya menghargai komentar anda. Bila anda berkomentar,saya akan komen ke blog anda juga. Terimakasih telah mengunjungi blog ini.